. Akhirnya saya berhasil membuat template ketiga saya. Sebelum mempublikasikannya. Saya post dulu mengenai cara install template di blogger, sehingga saya tidak perlu menulis di masing-masing template. Semoga info berikut berguna.
Basic - Cara Memasang Template BLOGGER Secara Umum
1. Download Template di link berbentuk seperti berikut
Demo / Sampel website template ada di link berbentuk seperti berikut
2. Buka Blogger, di dasbor buka section Template > Edit HTML
Backup template yang ada buat cadangan: CTRL+A, klik kanan, CUT, buka notepad, paste, save
3. Buka file .zip atau .rar yang didownload (Vadotaku Series dan template umumnya menggunakan zip)
Letakkan file xml (contoh template.xml) di desktop. Klik kanan Open with Notepad. CTRL+A , copy, buka EDIT HTML Blogger, Paste.
Ganti My Awesome blog, yang terkandung pada meta deskripsi dengan deskripsi blog anda. Ganti keyword1 yang terkandung pada meta keywords dengan kata kunci blog anda. Konten yang diganti hanya yang berada di dalam content=''
2. IMAGES
Cari URL Gambar yang ingin diganti, klik kanan pada gambar.
Hasil URL yang dicopy bisa di cari di edit html. Aktifkan kursor di edit html lalu CTRL+F. Copy URL yang tadi lalu pilih enter untuk mencari. Bila tidak ditemukan gunakan inspect element.
Biasanya gambar berupa background. Contoh seperti di gambar.